Ethicaldigest

Ebola Dikenal Sejak 1976, tapi sudah ada sejak Zaman Yunani Kuno

Wabah pertama Ebola terjadi tahun 1976 di Republik Demokratik Kongo (kemudian dikenal sebagai Zaire). Namun, virus Ebola dinilai lebih tua. Seorang professor penyakit menular menduga, wabah pertama Ebola terjadi lebih dari 2.400 tahun lalu di Yunani kuno.

Penelitian menemukan sisa-sisa DNA Ebola identik dalam beberapa spesies yang berbeda dari hewan pengerat, termasuk tikus Norwegia. Hal ini menyebabkan para ilmuwan berspekulasi bahwa Ebola menginfeksi nenek moyang spesies ini setidaknya 20 juta tahun yang lalu.

“Sifat kuno penyakit ini menimbulkan pertanyaan, Ebola mungkin menyebar dari hewan ke manusia sebelum para ilmuwan pertama kali mengidentifikasi tahun 1976,” kata penulis studi Powel Kazanjian, seorang profesor sejarah dan penyakit menular University of Michigan, AS.

Dalam penelitiannya, Kazanjian menunjukkan, virus Ebola mungkin menjadi pelaku pada wabah Athena yang terkenal, epidemi lima tahunan yang dimulai pada 430 SM, yang penyebabnya telah lama menjadi perdebatan antara dokter dan sejarawan.

Sejarawan terkenal Thucydides, yang mencatat Perang Peloponnesia antara kota yang bersaing, Athena dan Sparta, bukan hanya saksi mata untuk penyakit Athena. Ia juga mengalami sendiri, dan selamat.

“Epidemi Athena pada 430 SM, memiliki daya tarik bagi para peneliti penyakit menular untuk jangka waktu panjang,” kata William Schaffner, seorang profesor kedokteran preventif dan penyakit menular di Vanderbilt University Medical Center di Nashville, Tennessee, AS.

Penyakit Athena, juga disebut sindrom Thucydides, dimulai dengan demam mendadak, sakit kepala, kelelahan dan rasa sakit di perut dan ekstremitas, disertai dengan muntah darah. Mereka yang selamat setelah tujuh hari, mengalami diare berat.

Gejala tambahan termasuk mata memerah, cegukan dan pendarahan dari mulut. Individu yang terserang kadang mengalami batuk, kejang, kebingungan, ruam, pustula, bisul, bahkan hilangnya jari tangan dan kaki; mungkin karena gangren.

Thucydides mencatat, penderita menjadi begitu dehidrasi sehingga ada yang sampai terjun ke sumur untuk menghilangkan dahaga. Penyakit ini sering berakhir dengan kematian, biasanya pada hari ke 7 – 9. Perawatan medis saat itu sia-sia dalam menghadapi kegawatan penyakit itu.

Penyakit Athena muncul dari selatan Mesir, di wilayah yang disebut “Aethiopia”. Ini istilah Yunani kuno untuk merujuk pada wilayah di sub-Sahara Afrika, di mana wabah Ebola modern terjadi. Di masa lalu, orang-orang sub-Sahara Afrika bermigrasi ke Yunani untuk bekerja sebagai petani atau budak, sehingga menjadi vektor manusia potensial untuk Ebola.

Kazanjian berpendapat bahwa gejala, tingkat kematian dan asal di sub-Sahara Afrika yang menjadi ciri Wabah Athena, konsisten dengan apa yang terjadi dengan penyakit Ebola saat ini. Dia menambahkan, dokter juga menjadi korban pertama dari penyakit Athena pada tulisan Thucydides.

“Penyakit seperti ebola, yang kadang masuk dalam kategori penyakit yang baru muncul, bisa jauh lebih tua dari yang kita sadari,” kata Kazanjian. Makalahnya diterbitkan 1 Juni lalu di jurnal Clinical Infectious Diseases.

Sejumlah kemungkinan penyebab lain dari sindrom Thucydides, telah diajukan selama bertahun-tahun; termasuk tifus, cacar, campak, anthrax, wabah pes dan toxic shock syndrome. Kazanjian berpendapat, tidak ada penyakit lain yang lebih sesuai dengan fitur dari penyakit Athena serta ebola. Namun, katanya, “Penelitian saya tidak menjawab pertanyaan ini secara definitif. Penyebab sebenarnya tetap sulit dipahami.”